Wisata Puncak Terbaru 2023 Rekomendasi Liburan Paling Hits

Sudah hampir mulai memasuki liburan akhir tahun, biasanya para Traveller yang hobi banget jalan-jalan sudah bersiap untuk mencari destinasi menarik. Untuk itu kamu bisa mengunjungi Wisata Puncak Terbaru 2023, sebagai daftar list kunjungan liburan anda.

Banyak sekali tempat maupun spot menarik yang wajib banget kamu cobain saat berlibur untuk berwisata nantinya. Untuk itu hajijatim.id telah merangkum beberapa tempat populer yang bisa kamu kunjungi disana paling terHits saat ini.

Destinasi Favorit Wisata Puncak Terbaru 2023 Menjadi Rekomendasi Liburan

Destinasi-Favorit-Wisata-Puncak-Terbaru-2023-Menjadi-Rekomendasi-Liburan

Bagi kamu yang sedang mencari-cari area wisata sebagai tempat yang harus dikunjungi, maka Wisata Puncak Terbaru adalah solusinya. Kamu bisa menikmati liburan yang menyenangkan bersama keluarga besar sekaligus, dengan berkunjung ke tempat-tempat wisata yang sudah kami rekomendasikan.

Banyak sekali kegiatan yang bisa kamu lakukan nantinya disana, sebagai salah satu penghilang penat dan pastinya refreshing dengan santai dan nyaman. Berbagai spot foto yang sangat menarik dan bagus terdapat didalamnya, bisa kamu pergunakan untuk sekedar mengambil gambar yang estetik.

Bahkan bagi kamu yang suka sekali makan, kalian bisa berwisata kuliner dengan bebas sampai kenyang di area wisata yang dikunjungi. Terlebih lagi kuliner dengan jenis makananan yang unik, enak dan murah pastinya. Membuat para pengunjung betah dan tidak membuat kantong habis.

Jadi mari kalian simak, beberapa destinasi yang sudah dirangkum hajijatim.id sebagai rekomendasi wisata terpopuler yang wajib sekali didatangi, serta cocok banget untuk liburan bareng keluarga, teman, sahabat maupun pasangan dibawah ini.

Villa Khayangan

Villa-Khayangan

Salah satu wisata yang terletak di kawasan puncak dua, desa wargajaya, kecamatan sukamakmur, kabupaten Bogor, Jawa barat adalah Villa Khayangan. Destinasi tersebut merupakan salah satu tempat rekreasi dan wisata bagi keluarga khususnya.

Villa yang dibangun dengan konsep kekinian, menambah nilai estetik terhadap bangunan tersebut. Terlebih lagi Villa ini memiliki keindahan alam dari pegunungan yang terlihat sangat mempesona.

Jika kamu berkunjung ke Villa khayangan, maka ada beberapa fasilitas yang langsung bisa dipergunakan untuk kebutuhan berlibur kalian. Seperti penginapan dengan kamar yang nyaman, adanya glamping dan camping dengan perlengkapan yang sangat lengkap.

Ada juga air kolam renang yang bersih dan jernih, sebab langsung dari mata air pegunungan loh. Beserta arena permainan yang ada di kolam renang, menambah ketertarikan kamu untuk segera memasuki Villa tersebut.

Untuk itu, Villa Khayangan bisa menjadi destinasi penginapan saat kamu baru memasuki awal perjalanan liburan. Semua fasilitas lengkap, nyaman dan indah melihat pemandangan, komplit bisakamu dapatkan hanya di satu tempat istimewa ini.

Taman Bunga Nusantara

Taman-Bunga-Nusantara

Taman bunga dengan luas 35 hektare, yang lokasinya berada di gunung gede pangrango dan kebun teh bogor. Lebih tepatnya lagi berada di antara dua desa yaitu, kawungluwuk sukaresmi, cianjur dengan sukawangi, sukamakmur, jonggol.

Apalagi kalau bukan Taman Bunga Nusantara yang sangat indah dan mempesona. Bunga-bunga yang sangat terawat dan juga memiliki banyak bentuk, menambah estetik dan keindahan Taman Bunga tersebut.

Destinasi satu ini cocok sekali untuk kamu yang ingin merasakan Wisata Puncak Terbaru 2023, sebagai area tempat liburan tervaforit. Terlebih lagi ada beberapa fasilitas yang memang disediakan secara gratis dan bisa dipergunakan dengan baik.

Berbagai wahana permainan untuk anak, tempat piknik, musolah, toilet umum, tempat berkuliner untuk makan, serta masih banyak lagi didalamnya bisa kamu nikmati dengan sepuas hati dan pastinya secara nyaman.

Bagi kamu yang ingin memasuki kawasan Taman Bunga Nusantara tersebut, akan dikenakan biaya tiket masuk per orang. Harganya juga bervariatif, dan masih terjangkau kok. Sesuai sekali dengan harga yang dibayar, untuk mendapatkan liburan yang menyenangkan dan tidak ternilai harganya.

Berbagai spot foto yang indah dan menarik bisa kamu rasakan didalamnya dengan santai dan gratis. Hanya saja tetap perlu menjaga kebersihan area Taman agar tetap terlihat indah dan Asri.

Little Venice Kota Bunga Bogor

Little-Venice-Kota-Bunga-Bogor

Salah satu tempat wisata yang meniru gaya dari Kota Venezia Italia ialah Little Venice Kota Bunga Bogor. Lokasi dari destinasi wisata ini terletak di dekat Puncak Bogor, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Salah satu tempat yang sangat unik dan menarik untuk kamu kunjungi ini, membuat siapapun yang datang kesana seperti merasakan berada di negara Italia secara nyata. Apalagi saat bermain wahan perahu gondala, yang menyusuri kanal-kanal dengan diapit banguna replika gedung layaknya di Venezia.

Untuk dapat masuk kedalamnya hanya dikenakan tiket masuk kurang lebih 40 ribu rupiah dan juga Rp. 25.000 jika ingin bermain satu wahana didalamnya. Pasalnya ada banyak sekali wahana permainan yang ada disana.

Sehingga kamu tidak merasa bosan ataupun jenuh saat berada didalam Little Venice ini. Liburan yang kamu inginkan lebih menarik dan pastinya sangat menyenangkan jika berkunjung ke destinasi wisata ini, bersama dengan keluarga besar.

Curug Cibaliung

Curug-Cibaliung

Bagi kamu yang hobi banget bermain air ataupun main ketempat wisata yang sedikit menantang, maka kalian bisa langsung pergi untuk berkunjung ke Curug Cibaliung. Destinasi dengan pemandangan air terjun yang sangat bersih dan jernih, bisa langsung kamu pergunakan untuk berendam atau sekedar bermain air.

Lokasi air terjun ini terletak di daerah sentul yang tidak jauh dari Curug Bogor. Namun, untuk memasuki area tersebut, kamu perlu melakukan perjalanan kurang lebih selama 1,5 jam dari parkiran kendaraan anda.

Untuk memasuki dan jalan menuju ke air terjun itu, kamu akan melewati sungai maupun ladang, dengan jalan tanah dan bebatuan. Jadi diharapkan memakai sepatu maupun sendal yang super nyaman saat masuk kedalamnya.

Setelah sampai di dalam destinasi, kamu bisa langsung menikmati air terjun tersebut dengan sesuka hati. Bahkan hanya sekedar beristirahat dengan tenang dan nyaman didekat bebatuan yang ada di sekitar air terjun.

Bagi para pecinta Cliff Jump, kamu bisa banget melakukan hal tersebut di tempat ini dengan ketinggian yang disesuaikan. Lalu berenang dengan sepuasnya sambil menikmati keindahan pemandangan sekitar dengan nyaman.

Jika kamu menuju air terjun cibaliung, maka akan dikenakan tarif masuk sebesar 20 ribu rupiah dan 5 ribu rupiah untuk parkir kendaraan. Sangat terjangkau sekali bukan untuk menikmati liburan dengan sensasi yang baru dan tak terlupakan.

Puncak Lawang Bogor

Puncak-Lawang-Bogor

Bagi kamu yang mencari Wisata Puncak Terbaru 2023 yang lagi Hits. Maka belum afdol jika kamu tidak berkunjung ke Puncak Lawang Bogor. Destinasi ini terkenal dengan nama Puncak Pass yang berlokasi di daerah Bogor.

Untuk masuk kedalam Puncak Pass tersebut kamu tidak memerlukan tiket masuk loh. Jadi kamu bisa dengan bebas dan kapan saja masuk kedalamnya. Disana pengunjung bisa menikmati keindahan alam sekitar dengan udaranya yang sangat sejuk.

Terlebih lagi dengan adanya hamparan kebun teh, makin membuat pemandangan dan udara serasa nyaman dan menyenangkan. Kamu bisa menemukan ketenangan sejenak untuk sekedar beristirahat maupun berekreasi dengan keluarga.

Jika kamu tidak sempat membawa makanan kesana, tak perlu khawatir. Sebab ada warung disekitar Puncak yang berjualan aneka makanan maupun minuman yang kamu butuhkan. Sangat menarik sekali bukan, untuk kamu pecinta pemandangan hijau dengan udara yang menyegarkan.

Tidak perlu membayar apapun bahkan terbilang wisata dengan bugdet yang super murah, bisa kamu dapatkan hanya di Puncak Lawang Bogor tersebut. Spot foto yang sangat menarik juga bisa kamu nikmati sesuka hati didalmnya. Sehingga dapatkan hasil gambar yang diinginkan sesuai dengan ekspetasi pikiranmu.

Telaga Malimping Bogor

Telaga-Malimping-Bogor

Jika kamu ingin mencari destinasi murah namun tetap indah, bagus dan menarik. Maka kamu bisa langsung mengunjungi Telaga Malimping Bogor. Wisata murah meriah ini terletak di daerah Kampung Malimping, Desa Ciadeg, Kecamatan Cigombong, Bogor, Jawa Barat.

Adapun fasilitas permainan yang tetap bisa kamu nikmati didalamnya seperti, Mandi bola, Istana balon, Kebun binatang Mini, Kolam renang, Tempat pemancingan, Tenda, Pondokan dan masih banyak lagi failitas sangat lengkap yang dapat ditemui didalamnya.

Sehingga membuat liburan kamu menjadi lebih berkesan dan juga tidak terlalu mahal pastinya. Semua kelengkapan sudah bisa kamu pergunakan didalamnya dengan bebas, dan puas.

Pasalnya, tiket untuk masuk hanya membayar sebesar Rp. 2.500 saja. Namun utnuk beberapa permainan dikenakan tarif yang berbeda-beda sesuai tingkat penggunaan maupun manfaatnya. Tapi tidak perlu risau, sebab harga untuk wahana bermain masih terbilang sangat murah dan terjangkau dari kantong anda.

Untuk itu, kamu bisa menikmati liburan dengan keluarga sambil bermain maupun membawa pekerjaan kedalamnya dengan santai dan nyaman. Semua fasilitas sangat lengkap bisa kamu temui disana. Menarik sekali kan sebagai rekomendasi wisata yang harus kamu kunjungi selanjutnya.

Cimory Dairyland

Cimory-Dairyland

Salah satu tempat Wisata Puncak Terbaru yang ada di wilayah Bogor ialah Cimory Dairyland. Destinasi ini menjadi tempat favorit yang paling utama didatangi ketika kamu sudah berada di Puncak Bogor.

Lokasinya yang berada di Jalan Raya Puncak, Desa Cipayung Girang, Kecamatan Megamendung, Bogor. Pasalnya terdapat wahana bermain juga yang ada didalam Cimory Dairyland tersebut.

Untuk tiket masuknya juga bervariatif mengikuti jadwal hari pada weekday maupun weekend. Selain itu, untuk menikmati wahana bermain yang ada didalamnya juga memiliki harga yang berbeda sesuai permainan yang kamu inginkan.

Suatu hal yang menarik dari destinasi satu ini, kamu bisa langsung melihat proses pembuatan susu cimory dari awal hingga akhir. Bahkan pengunjung yang datang juga bisa menaiki kuda, memberi makan sapi dan memerah susu langsung dari hewannya tersebut.

Hal ini, sangat membuat kamu memiliki pengalaman baru yang menyenangkan dan tidak akan pernah terlupakan pastinya. Bermain sambil mendapat ilmu pengetahuan sekaligus didalam arena destinasi Cimory.

Bahkan banyak spot yang bisa kamu jadikan sebagai tempat rekreasi didalamnya, dan juga sekedar mengambil foto estetik nan indah. Jadi kamu wajib sekali datang ke tempat yang lagi hits satu ini.

Itulah beberapa Rekomendasi Tempat wisata yang telah hajijatim.id rangkum untuk dapat kamu kunjungi. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat untuk seluruh pembaca artikel ini.

Baca juga selanjutnya artikel terkait :