Slip gaji memiliki fungsi yang cukup penting karena menunjukkan informasi yang transparan terkait dengan gaji yang diterima oleh karyawan. Mulai dari total gaji, potongan, bonus, tunjangan, lembur dan lain sebagainya. Lantas, seperti apa contoh slip gaji yang benar?
Setiap perusahaan atau instansi pemerintah tentu memiliki format slip gaji yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Dengan demikian slip gaji bisa sangat bervariasi, namun secara umum memuat komponen yang hampir sama. Untuk tahu lebih jauh, silakan simak pembahasan di bawah ini.
Pengertian Slip Gaji
Pada dasarnya slip gaji bisa diartikan sebagai sebuah dokumen yang diberikan pemilik usaha kepada karyawan. Catatan formal tersebut memuat jumlah upah yang diberikan perusahaan kepada karyawan. Slip gaji sangat penting karena menjadi salah satu syarat untuk beberapa keperluan.
Seperti ketika mengajukan pinjaman atau kredit dan sebagai pertimbangan saat menegosiasikan gaji dengan perusahaan baru. Informasi yang ada di slip gaji biasanya meliputi gaji pokok, tunjangan transport, uang makan, bonus atau insentif, potongan dan lain sebagainya.
Dalam hal ini slip gaji berfungsi sebagai tanda bukti yang sah dan resmi bahwa perusahaan telah memenuhi kewajibannya terhadap karyawan. Slip gaji tersebut juga menjadi dokumen penting dalam laporan keuangan perusahaan karena termasuk pengeluaran perusahaan.
Sementara bagi karyawan, slip gaji yang diterima akan membantu karyawan dalam mendapatkan informasi mengenai rincian gaji yang diterima secara lebih detail. Informasi yang lengkap juga menunjukkan adanya transparansi sehingga tidak ada yang merasa dirugikan.
Format Contoh Slip Gaji
Masing-masing perusahaan atau instansi pemerintah memiliki kebijakan sendiri yang berkaitan dengan penulisan slip gaji bagi para karyawan. Meski begitu, secara garis besar setiap slip gaji memuat beberapa informasi penting seperti berikut ini:
1. Logo Beserta Nama Perusahaan atau Instansi
Informasi pertama yang terdapat dalam slip gaji adalah logo beserta nama perusahaan atau instansi yang mengeluarkan slip gaji tersebut. tidak sedikit pula yang mencantumkan alamat. Informasi ini sekaligus menunjukkan bahwa dokumen pembayaran gaji tersebut sah dan resmi.
2. Identitas dan Jabatan Karyawan
Informasi berikutnya berupa identitas lengkap dengan jabatan karyawan. Identitas ini sangat penting karena masing-masing karyawan dengan jabatan berbeda biasanya mendapatkan jumlah gaji yang berbeda pula. Identitas ini meliputi nama, jabatan, status, hingga NIK.
3. Kerahasiaan Dokumen
Di dalam dokumen slip gaji juga terdapat informasi yang menyatakan bahwa slip gaji tersebut merupakan dokumen rahasia (Private and Confidential). Sehingga hanya pihak karyawan atau yang bersangkutan saja yang boleh mengakses slip gaji.
4. Tanggal Pembayaran Gaji
Format slip gaji juga memuat tanggal pembayaran gaji kepada karyawan. Tanggal yang tercantum pada slip gaji menunjukkan bahwa di tanggal tersebut gaji telah dibayarkan kepada karyawan sehingga bisa dijadikan bukti otentik jika suatu saat dipertanyakan.
5. Nominal Gaji
Jumlah atau nominal gaji yang dibayarkan menjadi komponen penting lainnya yang harus ada dalam slip gaji. Pada nominal gaji akan diinformasikan besaran gaji pokok, tunjangan, bonus atau insentif, lembur, iuran BPJS, iuran koperasi, potongan pinjaman hingga pajak atau PPh.
6. Keterangan Pembayaran
Di dalam slip gaji juga terdapat keterangan lengkap terkait pembayaran kepada karyawan. Yaitu berupa penghasilan sebelum terkena pajak dan setelah dikenai pajak, pajak bulanan serta jumlah total gaji yang diterima lengkap dengan informasi nama bank yang mentransfer.
Kumpulan Contoh Slip Gaji Lengkap
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, masing-masing perusahaan bisa memiliki format slip gaji yang berbeda. Namun pada intinya tetap memuat beberapa informasi penting yang tidak jauh berbeda. Agar lebih jelas dan paham, berikut ini adalah contoh surat slip gaji yang bisa dijadikan referensi:
1. Contoh Slip Gaji Sederhana
Beberapa perusahaan kecil biasanya memiliki format slip gaji yang cukup sederhana bagi karyawannya. Meskipun sederhana, namun informasi yang ada di dalamnya sudah cukup lengkap. Seperti yang terlihat pada contoh format slip gaji karyawan di bawah ini:
2. Contoh Slip Gaji Karyawan Swasta
Slip gaji untuk karyawan swasta tentu berbeda dengan pegawai negeri atau pegawai honorer. Bagi yang belum tahu, di bawah ini adalah contoh format slip gaji karyawan swasta yang cukup simple dan tentunya cocok untuk diterapkan di perusahaan kecil.
3. Contoh Slip Gaji Karyawan Toko
Bisnis retail yang berkembang saat ini menuntut adanya transparansi dan profesionalisme, termasuk dalam hal pembayaran gaji karyawan. Baik toko kecil maupun besar membutuhkan slip gaji yang jelas dan detail. Contohnya pada slip gaji seperti berikut ini:
4. Contoh Slip Gaji Perusahaan
Setiap perusahaan memiliki format slip gaji masing-masing yang disesuaikan dengan kebijakan yang berlaku. Sebagai referensi, berikut adalah salah satu contoh dokumen slip gaji di perusahaan yang cukup lengkap:
5. Contoh Slip Gaji Apoteker
Pada dasarnya slip gaji digunakan sebagai bukti bahwa perusahaan telah memberikan hak karyawan sesuai dengan kebijakan yang dibuat. Meski begitu, ada pula beberapa sektor usaha yang memberikan bukti pembayaran gaji yang fungsinya tidak berbeda jauh dengan slip gaji.
6. Contoh Slip Gaji Cleaning Service
Gaji yang diberikan kepada petugas kebersihan atau cleaning service antara satu perusahaan dengan perusahaan yang lain bisa saja berbeda. Demikian juga dengan format penulisan slip gaji yang digunakan. Salah satunya bisa dilihat pada contoh berikut ini:
7. Contoh Slip Gaji Driver
Seperti jenis pekerjaan lainnya, slip gaji untuk driver perusahaan juga bisa berbeda antara satu perusahaan atau instansi dengan yang lain. Meskipun sama-sama memuat jumlah penghasilan, namun formatnya bisa saja berbeda. seperti pada contoh di bawah ini:
Komponen Penting dalam Slip Gaji
Sebelumnya sudah diberikan beberapa contoh slip gaji untuk berbagai profesi pekerjaan. Masing-masing menerapkan format yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Namun secara umum ada beberapa komponen yang harus ada di dalamnya. Diantaranya meliputi berikut ini:
1. Besaran Gaji Pokok
Gaji pokok merupakan upah yang ditetapkan oleh perusahaan tempat karyawan bekerja didasarkan pada tugas dan jabatannya dalam perusahaan. Besaran gaji pokok ini berkaitan erat dengan kompetensi dan jenjang karir dari karyawan yang bersangkutan.
2. Tunjangan yang Diterima
Pada dasarnya tunjangan merupakan penghasilan tambahan yang diberikan untuk melengkapi gaji pokok. Beberapa jenis tunjangan yang lazim diberikan adalah tunjangan atau uang makan, tunjangan transportasi, tunjangan hari raya serta tunjangan jabatan atau jenjang karir.
3. Potongan yang Dibebankan
Dalam slip gaji biasanya terdapat informasi potongan yang dibebankan kepada karyawan. Potongan tersebut bisa bermacam-macam tujuannya. Diantaranya adalah potongan pinjaman, iuran BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan, pajak penghasilan dan pensiun.
4. Lembur
Komponen lainnya yang dicantumkan dalam slip gaji adalah informasi lembur yang telah dijalani oleh karyawan. Hal ini sesuai dengan peraturan pemerintah, yang menyebutkan bahwa jam kerja di atas 7 jam sehari dan diatas 40 jam seminggu dihitung sebagai waktu lembur.
Dengan demikian ketika karyawan bekerja dengan jam kerja yang melebihi biasanya maka perusahaan wajib membayar uang lembur sesuai ketentuan yang berlaku.
5. Bonus atau Insentif
Selain informasi tentang lembur, slip gaji juga harus mencantumkan bonus atau komisi yang biasanya diberikan pada momen tertentu. Seperti misalnya bonus performa kerja atau bonus penjualan ketika mencapai target yang ditetapkan perusahaan.
6. Informasi Pajak
Seperti yang diketahui, pemerintah telah menetapkan pajak penghasilan (PPh) yang tercantum dalam UU No. 7 Tahun 2021. Besaran PPh 21 ini ditetapkan sebesar 5% dari penghasilan. Adapun besaran penghasilan yang dikenai PPh 21 minimal sebesar Rp5 juta/bulan.
Itulah sebabnya, dalam sebuah slip gaji juga harus dicantumkan informasi pajak yang berlaku. Sehingga bagi yang memiliki penghasilan Rp5 juta atau lebih akan dipotong pajak tersebut sesuai ketentuan yang berlaku.
Kumpulan Gambar Contoh Slip Gaji
Setelah mengetahui beberapa contoh format penulisan slip gaji dan komponennya. Tentu akan lebih jelas lagi jika diberikan contoh yang lainnya. Di bawah ini adalah beberapa contoh gambar slip gaji yang menginformasikan gaji karyawan di berbagai bidang pekerjaan.
1. Contoh Slip Gaji Guru Honorer
Ada banyak sekolah di Indonesia yang saat ini melibatkan guru honorer untuk memenuhi kebutuhan tenaga pendidik di sekolah masing-masing. Berbeda dari gaji guru PNS, slip gaji yang diberikan untuk guru honorer pun berbeda.
Seperti yang diketahui, besaran gaji yang diperoleh guru honorer sangat berbeda dengan guru yang sudah PNS. Biasanya untuk guru honorer, sistem penggajiannya dari sekolah yang bersangkutan. Seperti pada contoh format slip gaji guru honorer berikut ini:
2. Contoh Slip Gaji Hotel
Hotel merupakan salah satu bidang usaha yang bergerak di bidang layanan jasa khususnya akomodasi. Tentunya ada banyak jenis pekerjaan yang mendukung operasional hotel dalam menjalankan kegiatan usahanya.
Sama seperti jenis usaha lainnya, dalam bisnis perhotelan juga berlaku jenjang karir sehingga masing-masing karyawan dengan jabatan yang berbeda memiliki gaji yang berbeda pula. Adapun contoh dokumen slip gaji di hotel yang bisa dijadikan referensi adalah seperti berikut:
3. Contoh Slip Gaji BUMN
Sebagai salah satu perusahaan milik negara, BUMN memiliki banyak bidang yang dikelola dan biasanya berkaitan dengan kepentingan umum. Salah satunya adalah PT KAI (Kereta Api Indonesia) yang bergerak di bidang transportasi darat.
Bidang pekerjaan di perusahaan milik negara ini cukup banyak. Mulai dari masinis, kondektur, pengatur perjalanan kereta api, teknisi sinyal, rel dan sarana perkeretaapian, administrasi, paramedis dan lain-lain. Berikut adalah salah satu contoh rincian slip gaji karyawan di KAI:
4. Contoh Slip Gaji Alfamart
Alfamart merupakan salah satu bisnis retail yang berkembang pesat di Indonesia. Tidak heran jika keberadaannya sangat mudah ditemukan di setiap sudut kota. Dalam kegiatan bisnisnya, Alfamart didukung oleh banyak karyawan dengan posisi dan jabatan masing-masing.
Mulai dari pramuniaga yang selalu siap melayani pelanggan, merchandiser, asisten kepala toko, area manager, area koordinator, branch warehouse dan lain sebagainya. Posisi atau jabatan yang berbeda akan berpengaruh pada tugas dan besaran gaji yang diterima.
Bagi yang penasaran dengan slip gaji karyawan Alfamart, berikut ini adalah salah satu contohnya:
Sumber: sarjanaekonomi.co.id
5. Slip Gaji Bank BRI
Bekerja di bank identik dengan gaji yang besar, seperti halnya gaji karyawan di Bank BRI. Sebagai salah satu bank milik pemerintah, BRI memiliki banyak kantor cabang di seluruh wilayah Indonesia.
Dalam kegiatan operasionalnya, Bank BRI didukung oleh para pegawai yang memiliki tugas dan jabatan masing-masing. Mulai dari teller, customer service, account officer, staff back office, sales officer, dan lain sebagainya.
Dengan tugas dan tanggung jawab yang berbeda, masing-masing posisi memiliki besaran gaji yang berbeda pula. Adapun untuk contoh dokumen slip gaji pada posisi general manager, bisa dilihat di bawah ini.
Setelah menyimak dan mempelajari semua contoh slip gaji di atas, tentunya hal itu akan memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai slip gaji. Meskipun terlihat berbeda, namun pada dasarnya semua jenis slip gaji memiliki komponen yang sama. Seperti gaji pokok, tunjangan dan potongan.
Baca Juga: