Termux Apk Mod Versi 0.118.0 Download Terbaru Android Gratis

Termux APK menjadi salah satu aplikasi yang seringkali dibutuhkan oleh para pengguna smartphone Android. Aplikasi yang satu ini memiliki fungsi yang hampir sama seperti CMD (Command Prompt) pada PC, hanya saja dijalankan pada perangkat Android.

Pada umumnya, aplikasi ini digunakan untuk keperluan seputar kegiatan yang berkaitan dengan konfigurasi sistem. Akan tetapi, untuk saat ini Termux hanya bisa dijalankan pada OS Android 5.0 (Lollipop) ke atas.

Fungsi utama dari aplikasi ini sebenarnya adalah terminal yang akan menghubungkan antara dua OS yang berbeda, yakni Linux dan Android. Sehingga kamu bisa melakukan banyak hal dengan aplikasi yang sedang kita bahas saat ini.

Namun ternyata aplikasi Termux ini juga memiliki beberapa kelemahan yang harus dipertimbangkan. Nah, untuk lebih jelasnya lagi, silahkan simak dan terus ikuti penjelasan secara lengkap mengenai Termux yang akan dijelaskan berikut ini.

Mengenal Termux APK

Mengenal Termux APK

Secara garis besar, Termux adalah sebuah aplikasi yang akan sangat berguna bagi para pengguna Android yang ingin memberikan skrip serta perintah Unix. Perintah dan skrip ini bisa diberikan secara langsung pada perangkat Android yang digunakan.

Karena bisa dilakukan secara langsung, tentu saja kamu tidak perlu bantuan dari komputer atau perangkat yang lainnya. Selain itu, aplikasi satu ini juga sangat berguna bagi orang-orang yang ingin mengembangkan dan menguji suatu perangkat lunak di smartphone Android.

Tidak hanya sebatas sebagai aplikasi untuk mengembangkan dan menguji perangkat lunak, Termux juga bisa digunakan untuk aplikasi utilitas yang berfungsi melakukan beberapa tugas tertentu pada sebuah perangkat Android.

Misalnya saja seperti menjalankan server suatu website atau bahkan mengelola file-file tertentu. Jadi dapat dikatakan jika aplikasi ini mempunyai fungsi yang sangat beragam. Bagi kamu yang suka “mengoprek” ponsel Android, aplikasi ini tentu wajib untuk dimiliki.

Lebih Lanjut Tentang Termux APK

Bisa dibilang jika APK Termux ini merupakan sebuah software emulator terminal yang tersedia bagi para pengguna Android. Dengan menggunakan software yang satu ini, para pengguna bisa menggunakan terminal serta mendapat akses dari shell Unik pada perangkat Android.

Tentu saja hal ini memungkinkan pengguna Android untuk menjalankan skrip dan perintah Unix pada perangkat yang mereka miliki. Kamu bisa menginstal dan juga menjalankan berbagai macam paket perangkat lunak yang populer, misalnya saja seperti Ruby, Python, dan masih banyak lagi yang lain.

Hal ini juga akan memudahkan kamu untuk mengembangkan dan menjalankan aplikasi di Android dengan bahasa pemrograman yang paling dikuasai. Selain itu, aplikasi bisa digunakan untuk menginstal paket tambahan dan menjalankan perintah di bawah izin super user.

Bahkan Termux APK juga memungkinkan para penggunanya untuk mengelola dan mengakses berbagai macam file di sistem Android, termasuk dengan manipulasi dan mengedit file teks. Pada intinya, aplikasi ini akan membuat penggunanya lebih menguasai perangkat Android yang dimiliki.

Fitur dan Fungsi Termux Apk

Layaknya seperti aplikasi emulator yang berfungsi untuk menghubungkan dan menjadi terminal dari dua jenis OS yang berbeda, tentu saja aplikasi ini hadir dengan membawa beberapa fitur yang perlu untuk kamu ketahui.

Meskipun aplikasi terlihat cukup mirip dengan CMD (Command Prompt), akan tetapi sebenarnya Termux lebih berguna sebagai alat untuk konfigurasi pada sistem. Untuk lebih jelasnya lagi, berikut ini fungsi dan fitur Termux APK.

1. Menyediakan terminal emulator

Temux menyediakan sebuah terminal emulator yang terbilang sangat lengkap. Fitur yang satu ini memungkinkan para penggunanya untuk bisa menjalankan perintah-perintah Unix pada perangkat Android yang mereka gunakan.

Dengan menggunakan terminal emulator tersebut, kamu bisa mengakses shell Unix dengan mudah. Kemudian kamu juga bisa menjalankan berbagai macam perintah yang biasanya dijalankan pada sistem operasi Linux dan Unix.

2. Mengoperasikan paket software

Termux APK bisa kamu digunakan untuk melakukan banyak hal, termasuk menginstal serta menjalankan berbagai macam paket software yang banyak digunakan. Misalnya saja seperti Ruby, Python, Perl, Node.js, dan lain sebagainya.

Hal ini tentu saja akan membuat pengguna bisa mengembankan dan menjalankan aplikasi pada perangkat Android yang dimiliki dengan bahasa pemrograman yang paling dikuasai atau disukai. Sehingga kamu bisa lebih mudah saat ingin mengembangkan dan menjalankan suatu aplikasi tertentu.

3. Mendukung akses root

Aplikasi yang satu ini juga telah bisa dijalankan dengan akses root, sehingga penggunanya dapat menjalakan skrip dan perintah di bawah hak akses super user atau yang biasa disebut dengan root. Dengan ini, maka pengguna bisa menjalankan serta menginstal software yang butuh izin dari super user.

Nah, untuk bisa memperoleh akses root di aplikasi Termux, Android yang digunakan harus di-root terlebih dulu. Namun kamu perlu ingat, jika root yang dilakukan di smartphone Android sendiri bisa membuat keamanannya terancam dan garansi perangkat hangus.

Apabila perangkat Android telah di-root, kamu bisa langsung menginstal software manajemen super user dan hak akses root bisa langsung diatur, seperti halnya SuperSU dan Magisk. Setelah itu, barulah kamu bisa menggunakan Termux untuk menjalankan skirp dan perintah mellaui hak untuk akses root.

Perlu untuk kamu tahu jika para pengguna perlu berhati-hati ketika berada di dalam akses root di aplikasi Termux ini. Pasalnya tindakan yang tidak tepat bisa saja membuat perangkat Android rusak atau data-data penting bisa hilang. Jadi sebelum itu, pastikan kamu paham Termux sepenuhnya dan lakukan backup data.

4. Mengelola file sistem

Dalam Termux APK, pengelolaan file-file sistem menjadi satu hal yang penting dan sangat dibutuhkan. Hal ini karena fitur tersebut memungkinkan para pengguna untuk bisa mengakses, memanipulasi, dan juga mengedit file serta direktori pada perangkat Android yang digunakan.

Nah, berikut ini ada perintah-perintah yang bisa kamu gunakan dalam mengelola file-file sistem dalam aplikasi Termux.

  • cat       : cat merupakan perintah untuk menampilkan isi dari sebuah file.
  • cd        : cd adalah perintah yang berfungsi untuk mengubah direktori kerja saat ini.
  • chmod  : chmod adalah perintah yang berfungsi untuk mengatur hak akses pada file atau direktori.
  • cp        : cp adalah perintah yang berfungsi untuk menyalin file atau direktori.
  • gzip      : gzip adalah perintah yang untuk ekstrak atau kompres file format gzip.
  • ls          : ls adalah perintah yang berfungsi untuk menampilkan daftar file dan direktori pada direktori saat ini.
  • mkdir    : mkdir adalah perintah yang berfungsi untuk membuat direktori baru.
  • mv        : mv adalah perintah yang berfungsi untuk memindahkan atau mengubah nama file atau direktori.
  • nano    : nano adalah perintah yang berfungsi untuk mengedit file teks.
  • pwd      : pwd adalah perintah yang berfungsi untuk menampilkan direktori kerja saat ini.
  • rm        : rm adalah perintah yang berfungsi untuk menghapus file atau direktori.
  • rmdir     : rmdir merupakan untuk menghapus direktori yang sudah kosong.
  • tar        : tar adalah perintah yang berfungsi untuk mengarsipkan atau mengekstrak file.

Pengelolaan file-file sistem dalam aplikasi Termux, juga bisa kamu lakukan dengan shell Linux atau Unix untuk menjalankan skrip dan juga perintah. Selain itu, kamu juga bisa paket software yang berfungsi untuk mengelola file sistem juga bisa diinstal.

5. Mendukung server web

Adanya dukungan pengaturan dan instalasi server web, aplikasi ini memungkinkan para pengguna untuk bisa menjalakan aplikasi web pada perangkat Android. Namun harus diketahui, jika server web yang ada pada Termux ini hanya akan berjalan di perangkat secara lokal.

Jika kamu ingin membuat sebuah server web dengan akses melalui jaringan eksternal, bisa mengatur forwarding port di bagian router serta mendapatkan public address IP. Tidak hanya itu, kamu juga perlu memperhatikan sektor keamanan yang dibutuhkan.

Kekurangan Termux Apk

Aplikasi yang satu ini memang bisa digunakan untuk mengoperasikan sistem Linux di Android, namun Termux APK juga tidak lepas dari beberapa kekurangan. Akan tetapi, kekurangan-kekurangan ini biasanya hanya akan dialami oleh kamu yang belum benar-benar paham akan bahasa pemrograman.

Lantas apa saja kekurangan yang dimiliki oleh aplikasi multifungsi yang satu ini, langsung saja berikut ini lengkap dengan penjelasan yang harus kamu simak.

1. Antarmuka grafis yang tidak ramah

Aplikasi yang satu ini tidak mempunyai antarmuka yang terbilang user friendly seperti halnya di OS Android yang lain. Jadi untuk bisa menjalankan perintah pada aplikasi Termux, kamu perlu mempelajari command-line interface atau perintah jenis baris perintah.

2. Tidak semua paket Linux dapat dijalankan

Jangan kira semua paket dan aplikasi yang tersedia untuk OS Linux bisa dijalankan menggunakan Termux. Jadi, ada juga paket serta software yang memang tidak bisa dijalankan karena adanya pembatasan teknis yang diberikan.

3. Tidak seluruh perintah Linux bisa dijalankan

Selain paket dan aplikasi, ternyata tidak perintah dan juga fitur yang ada pada OS Linux bisa dilakukan di Termux APK. Tentu saja hal ini akan menjadi masalah, terutama bagi kamu yang memerlukan fitur atau perintah khusus.

4. Tidak bisa mengakses perangkat keras

Saat menggunakan aplikasi Tremux, kamu tidak akan mendapat akses hardware pada perangkat Android. Beberapa akses ke perangkat keras seperti GPS, mikrofon, hingga kamera mungkin tidak bisa dijalankan dalam aplikasi ini.

5. Pengguna harus paham OS Linux

Agar penggunaan dari Termux bisa lebih efektif, maka kamu harus punya ilmu yang cukup mengenai OS Linux serta baris perintah. Bagi kamu yang belum menguasainya, dijamin akan merasa kesulitan untuk menggunakan Termux.

Ya, walaupun Termux APK mempunyai beberapa kekurangan, namun aplikasi tetap sangat berguna dalam hal penelitian dan pengembangan di bidangan pemrograman, keamanan, serta jaringan. Kemudian, kekurangan tersebut sebenarnya juga bisa diatasi dengan mempelajari lagi tentang aplikasi Termux.

Download Termux APK Android Terbaru

Lebih Lanjut Tentang Termux APK

Bagi kamu yang sudah benar-benar paham akan bahasa pemrograman, tentu saja aplikasi yang satu ini menarik untuk diinstall. Karena fungsi dan fiturnya, untuk saat ini Termux sendiri sudah diinstall dan digunakan oleh banyak sekali pengguna dari seluruh dunia.

Nah, bagi kamu yang tertarik untuk mendownload Termux APK, tidak usah bingung untuk mencarinya sendiri. Berikut ini akan diberikan link untuk download aplikasi pengembangan Android tersebut.

Nama SoftwareTermux APK
Versiv0.118.0
PengembangFredrik Fornwall
Minimal OSAndroid 5.0

Sebelum kamu mengklik tombol link download yang ada di atas, pastikan dulu jika koneksi internet yang digunakan benar-benar bagus dan stabil. Hal ini dilakukan agar nantinya file APK yang didownload tidak mengalami masalah atau kerusakan seperti file crash.

Cara Install Termux APK

Perlu kamu tahu, bahwa proses instalasi aplikasi yang berbentuk file APK berbeda dengan aplikasi yang didownload dari Google Play Store. Jika aplikasi dari Play Store akan langsung terinstal di ponsel secara otomatis, maka tidak dengan aplikasi ini.

Kamu harus melakukan sedikit pengaturan pada sistem ponsel, agar aplikasi tersebut bisa terinstal dengan baik dan dapat digunakan seperti seharusnya. Nah, bagi kamu yang belum menginstal aplikasi dari luar Google Play Store, ikuti beberapa langkah instalasi APK yang ada di bawah ini.

  • Pertama, silahkan klik link download Termux APK yang sudah disediakan di atas.
  • Jika file APK sudah berhasil didownload, jangan langsung buka file tersebut.
  • Kamu harus masuk ke dalam menu Settings atau Pengaturan yang ada di HP terlebih.
  • Di dalam menu Pengaturan, buka Keamanan.
  • Setelah itu, carilah aplikasi digunakan untuk download file misalnya saja seperti Mozilla Firefox atau Google Chrome.
  • Kemudian tap pada toggle yang ada agar file dari Sumber Tidak Dikenal bisa diinstall.
  • Jika sudah, sekarang buka aplikasi File Manager di HP kamu lalu cari file APK yang tadi sudah didownload.
  • Buka file APK tersebut dan tekan Install.

Cara instalasi file APK sejatinya memang cukup mudah, namun kamu harus melakukannya dengan teliti. Jika tidak, tentu saja proses instalasi akan gagal atau justru tidak bisa dilakukan.

Keamanan Termux APK

Bicara soal keamanan pada Termux APK, sebenarnya tergantung dari bagaimana kamu dalam menggunakan aplikasi ini. Dalam kondisi default, bisa dibilang aplikasi ini cukup aman karena pengguna tidak mempunyai akses root serta tidak ada izin untuk menginstal aplikasi dan paket sistem asing.

Akan tetapi, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar keamanan pada aplikasi Termux ini bisa lebih ditingkatkan, yakni sebagai berikut ini.

  • Mengaktifkan keamanan tambahan seperti halnya antivirus atau firewall di perangkat Android yang digunakan.
  • Menggunakan paket-paket resmi dan memang sudah terpercaya yang ada di dalam repositori aplikasi.
  • Menggunakan kata sandi yang tidak mudah ditebak pada aplikasi ini.
  • Tidak menginstal paket-paket tidak dikenal dari berbagai sumber yang tidak jelas.
  • Memastikan untuk selalu memeriksa perizinan aplikasi pada saat menginstal aplikasi pada perangkat Android.
  • Memastikan untuk selalu menginstal pembaruan serta update pada paket yang telah diinstall.
  • Memeriksa adanya aplikasi atau paket terinstal yang mencurigakan dan tidak dikenal.
  • Memeriksa izin akses saat ada aplikasi atau paket yang akan mengakses fitur dan file sistem.

Dari informasi tentang Termux APK yang sudah dijelaskan di atas, bisa dibilang jika aplikasi tersebut sebenarnya lebih diperuntukkan bagi orang-orang yang sudah paham akan bahasa pemrograman. Jadi jika kamu merasa belum menguasainya, sebaiknya tidak nekat untuk menggunakannya.

Ada baiknya kamu belajar dulu hingga benar-benar paham mengenai pemrograman, sebelum menginstal aplikasi yang satu ini. Sehingga aplikasi Termux nantinya bisa digunakan secara lebih maksimal untuk berbagai macam keperluan.

Baca Juga: