500+ Gombalan Maut Bikin Baper Lewat Chat Makin Klepek

Pada dasarnya gombalan maut sering diberikan kepada orang yang disukai agar hatinya berbunga-bunga. Berbagai jenis gombalan bisa diucapkan untuk menarik perhatian gebetan atau pasangan agar semakin sayang.

Meskipun ada yang menganggap gombalan terkesan alay, namun tidak sedikit pula yang berhasil menarik perhatian gebetan. Selain itu.gombalan juga bisa menunjukkan sisi romantis seseorang sehingga semakin disayang. Penasaran, seperti apa gombalannya? Berikut ini ulasannya.

Kumpulan Gombalan Maut Terbaru 2023

Tidak dipungkiri jika ucapan romantis akan membuat seseorang jadi baper dan bahkan meleleh. Itulah mengapa saat PDKT ada banyak gombalan yang harus disiapkan agar gebetan makin tertarik. Bahkan bagi yang sudah jadi pasangan suami istri, gombalan bisa menambah keharmonisan.

Bagi yang masih bingung mau mengungkapkan gombalan karena tidak punya kemampuan untuk menggombal, jangan khawatir. Karena di bawah ini ada banyak gombalan dan kata-kata romantis yang bisa dijadikan referensi.

1. Pantun Gombalan Maut

Pantun-Gombalan-Maut

Jika selama ini suka dengan pantun dan memiliki banyak ide untuk membuat pantun. Tidak ada salahnya memberikan gombalan dalam bentuk pantun. Dijamin, gebetan atau pasangan akan semakin sayang dan meleleh. Berikut ini beberapa contohnya:

  • Satu titik tiga koma, sudah cantik sholehah pula
  • Buah duku buah kedondong, hai kesayanganku, sini dong!
  • Minum susu di pagi hari, hati rindu setengah mati
  • Buah manggis buah pepaya, gadis manis siapa yang punya?
  • Air madu manis rasanya, aku rindu bertemu dengannya
  • Bunga mawar bunga kenanga, jika aku lamar maukah menerima?
  • Setali tiga uang, semakin kesini semakin sayang.
  • Makan nasi dengan paru, aku disini menahan rindu
  • Bunga kenanga bunga cempaka, aku ada rasa apakah kamu juga?
  • Buah semangka manis rasanya, jika aku katakan cinta apakah kamu menerima?
  • Bunga mawar banyak durinya, aku akan melamar tunggu saatnya.
  • Makan nasi sama kerang, sepertinya aku terlanjur sayang.
  • Hewan kangguru dari Australia, aku semakin rindu jika kamu tak ada.
  • Makan sayur kacang kuahnya saja, sudah terlanjur sayang apa mau dikata?
  • Ke pasar membeli kacang, rasanya aku semakin sayang.

2. Gombalan Maut Lucu

Gombalan-Maut-Lucu

Selain pantun, gombalan yang lucu juga tidak kalah menarik untuk diberikan kepada gebetan ataupun pasangan. Meskipun lucu, namun gombalan tersebut bisa bikin baper dan pastinya akan membuat yang digombali terhibur. Contohnya bisa dilihat dibawah ini:

  • Jangan suka memasang muka memelas gitu, aku jadi tambah sayang dan nggak tega buat marah
  • Demi kamu aku rela jadi pengemis, mengemis cintamu sampai kamu mau menerima cintaku.
  • Siapa bilang tidak ada manusia yang sempurna? Dia hanya belum bertemu kamu saja.
  • Hari ini sangat cerah ya, tapi aku bingung yang membuat aku jadi berbunga-bunga cuacanya atau kamu yang lagi di samping aku?
  • Sepertinya aku tidak ada bakat jadi pejabat. Karena yang ada dalam pikiranku hanya kamu, gimana mau mikirin rakyat?
  • Kamu tidak ada bedanya dengan kemerdekaan, sama-sama harus diperjuangkan sampai titik darah penghabisan.
  • Jika aku ini gelas, maka kamu akan jadi airnya. Karena tidak ada yang bisa mengisi kekosongan hidupku selain kamu.
  • Main ular tangga itu cuma buang-buang waktu, karena sekarang saatnya membangun rumah tangga bersama kamu.
  • Kamu tahu kan kalau matahari itu pusatnya tata surya? Nah, kalau kamu adalah pusat perhatianku.
  • Dari jauh saja senyum kamu sudah sangat manis, apalagi kalau bersanding denganku?

3. Gombalan Maut Pertanyaan

Gombalan selanjutnya bisa berupa pertanyaan. Meskipun terkadang pertanyaan yang diberikan sedikit “nyeleneh” namun hal itu tidak mengurangi kesan romantis di dalamnya. Mau tahu seperti apa saja contohnya? Silakan simak di bawah ini.

  • Bis apa yang bisa bikin aku mabuk? Bisikan sayang yang lembut dari kamu.
  • Cecak apa yang bisa bikin pingsan? Cecak nafas setiap lihat senyum manis kamu.
  • Kamu tahu nggak malam apa yang paling menakutkan? Malam-malam sepiku tanpa kehadiranmu.
  • Tahu nggak kera apa yang harus dihilangkan? Keraguanmu pada cinta dan ketulusanku.
  • Kuping apa yang menjadi impianku selama ini? Kupingin melamar dan menikah denganmu.
  • Rumah apa yang paling membahagiakan? Rumah tangga kita bersama anak-anak nanti.
  • Bisa apa yang akan membuat hidupku bahagia? Bisa menikah dengan kamu secepatnya.
  • Kamu tahu apa bedanya kamu sama mantan aku? Kalau dia masa lalu, kamu masa depan dalam hidupku.
  • Mobil apa yang bikin gelisah? Mobilang sayang ke kamu tapi takut kalau ditolak.

4. Gombalan Maut Anak IPA

Selain gombalan pertanyaan, gombalan ala anak IPA juga tidak kalah menarik dan bikin baper sehingga sangat cocok untuk diberikan kepada gebetan. Gombalan ini juga terkesan pintar karena terkadang bikin mikir. Seperti yang akan diinformasikan di bawah ini:

  • Kamu tahu kan kalau ikan tidak akan bisa hidup tanpa air, aku juga tidak bisa hidup kalau tanpa kamu.
  • Rasa sayang aku ke kamu itu ibarat atom, sudah tidak bisa dibagi lagi dengan apapun juga.
  • Kamu itu ibarat perpaduan Kalsium, Nitrogen, Titanium dan juga Kalium, kalau disingkat jadi Ca N Ti K.
  • Kamu memang berbeda dengan rumus kimia. Kalau rumus kimia susah banget dihafalkan, kalau kamu susah banget dilupakan.
  • Tahu nggak kalau cinta kita itu cara kerjanya sama seperti katrol majemuk. Karena sama-sama meringankan beban yang ada.
  • Kamu itu ibarat nukleus atau inti sel. Tanpa ada kamu aku akan sangat kacau.
  • Kita itu ibarat medan magnet, meskipun berbeda tapi tetap bisa bersatu.
  • Ibarat hukum kekekalan energi, rasa cintaku sama kamu tidak bisa dimusnahkan dan tidak bisa diciptakan, semuanya terjadi secara tiba-tiba.
  • Endorfin adalah pereda nyeri yang alami, sedangkan kamu adalah pereda nyeri hatiku ketika dia meninggalkanku.
  • Jika kamu menggunakan stetoskop untuk mengetahui detak jantungku, kamu akan mendengar debarannya berkata i love you.

5. Gombalan Maut Apa Bedanya

Gombalan dengan pertanyaan apa bedanya juga tidak kalah unik untuk menarik perhatian gebetan atau pasangan. Tentunya ada banyak tema yang bisa diangkat jadi pertanyaan gombal. Diantaranya seperti pada contoh gombal maut bikin baper di bawah ini:

  • Kamu tahu nggak bedanya kamus sama kamu? Kalau kamus isinya banyak kata-kata, kalau kamu hanya ada 3 kata. Aku sayang kamu.
  • Apa bedanya kamu sama uang kuno? Kalau uang kuno semakin lama semakin banyak dicari, kalau kamu semakin lama semakin membuat aku jatuh hati.
  • Apa bedanya matahari sama kamu? Kalau matahari bersinar menerangi bumi, kalau kamu bersinar menerangi hatiku.
  • Apa bedanya kalender sama kamu? Kalau kalender hanya sampai satu tahun saja, tapi kalau kamu akan berada di hatiku selamanya.
  • Apa bedanya ujian sama kamu? Sebenarnya nggak ada bedanya, karena sama-sama bikin deg-degan.
  • Apa bedanya permen sama kamu? Kalau permen lama-lama manisnya habis, kalau kamu manis terus nggak ada habisnya.
  • Apa bedanya sandal sama kamu? Kalau sandal kiri pasangannya sandal kanan, kalau kamu pasangannya hanya aku.
  • Apa bedanya bintang sama kamu? Kalau bintang berpijar di malam hari kalau kamu berpijar di hatiku 24 jam.
  • Apa bedanya bola sama kamu? Kalau bola harus digiring sampai masuk gawang, kalau kamu harus digiring sampai masuk ke hati aku.
  • Apa bedanya semut sama kamu? Kalau semut suka yang manis-manis, kalau kamu sukanya aku.
  • Apa bedanya sunset dengan kamu? Sebenarnya tidak ada bedanya, karena sama-sama indah dan bikin aku takjub.

6. Gombalan Maut Anak Hukum

Gombalan khas anak hukum juga sangat unik dan bisa bikin baper siapa saja yang menerima gombalan tersebut. Meskipun identik dengan hukum, namun banyak yang memberikan kesan lucu sehingga cukup menghibur. Untuk lebih jelasnya, silakan simak beberapa contoh berikut:

  • Bagiku kamu itu ibarat pasal 1 dan pasal 3, karena tidak ada duanya.
  • Maukah kamu memaafkan aku, karena aku sudah jatuh cinta sama kamu dan itu berada di luar kuasaku.
  • Cintaku kepadamu akan selalu ada dan abadi, tidak seperti undang-undang yang bisa saja diamandemen.
  • Rasa cintaku ibarat palu hakim. Jika sudah terlanjur diketok maka tidak ada lagi yang bisa mengganggu gugat.
  • Katanya undang-undang diciptakan untuk melengkapi adanya kekosongan hukum. Jika demikian, maka aku yakin kalau kamu diciptakan khusus untuk melengkapi kekosongan dalam hatiku.
  • Rasa cintaku ibarat ubi ius ubi societas, dimana ada diri kamu di situ maka akan ada cintaku.
  • Jika kita divonis melakukan kejahatan bersama, maka aku tidak akan mengajukan banding. Aku rela mendekam di penjara asalkan bersama kamu.
  • Dalam negosiasi, isi perjanjian bisa saja diubah. Namun perjanjian cinta kita tidak akan bisa diubah sampai kapanpun.

7. Gombalan Maut Bikin Baper

Seperti yang diketahui, setiap gombalan bisa disesuaikan dengan situasi dan kondisinya, baik untuk gebetan atau pasangan. Dengan memberikan gombalan yang tepat, maka hal itu akan membuat gebetan atau pasangan semakin baper dan meleleh. Seperti pada contoh berikut:

  • Jika menyayangi kamu diibaratkan air isi ulang, maka aku bisa menjadi pengusaha yang paling sukses, karena rasa sayangku tidak akan pernah kering.
  • Biarpun aku capek dan lelah banting tulang, bekerja siang malam, tapi aku tidak pernah lelah untuk menyayangi kamu.
  • Aku hanya berharap kamu tidak akan pergi lagi. Seminggu saja kamu pergi, rasanya sudah seperti berabad-abad.
  • Sebagai editor aku sangat memperhatikan penempatan titik koma dan tanda baca lainnya. Tanda baca saja aku perhatikan, apalagi kamu.
  • Kopi ini sangat pahit saat aku minum tapi aku tidak masalah. Karena aku menikmatinya sambil memandang wajah manismu.
  • Jika kamu adalah bumi, maka aku akan menjadi atmosfer yang melindungimu dari komet dan meteor.
  • Sejak mengenal kamu, aku jadi semakin rajin belajar. Belajar untuk menjadi sosok suami idaman buat kamu.
  • Kemarin aku sibuk mencari tanggal merah dan tanggal yang terbaik untuk melamar kamu. Apakah kamu sudah siap?
  • Aku tidak pernah tertarik jadi superhero, aku hanya mau jadi superdad untuk keluarga kecil kita.
  • Aku tidak ingin jadi pemimpin negara, aku hanya mau jadi pemimpin di keluarga kita nanti.

8. Gombalan Maut Buat Cowok

Meskipun gombalan biasa diberikan cowok kepada cewek, namun bukan berarti cewek tidak bisa memberikan gombalan buat cowok. Sama seperti cewek, cowok pun bisa tersipu malu jika diberikan gombalan oleh cewek yang disukainya. Tidak percaya, berikut ini contohnya:

  • Kamu tahu nggak, setiap lihat kamu tersenyum rasanya kok hatiku jadi nyaman dan semakin sayang.
  • Kalau ada seribu pilihan, aku akan tetap memilih kamu jadi pendamping hidupku, karena aku sudah terlanjur nyaman.
  • Sebenarnya kamu hanya sekali saja datang di pikiranku, tapi setelahnya kamu tidak pergi-pergi dan terus menetap dalam pikiran dan hatiku.
  • Rasa sayang aku ke kamu ibarat garam di lautan, tidak terlihat tapi bisa dirasakan.
  • Ternyata kamu nggak beda sama lem. Sekali melekat di hati nggak bisa berpindah ke yang lain.
  • Sejak kenal kamu aku jadi semakin rajin belajar. Belajar untuk menjadi ibu yang terbaik bagi anak-anak kita nanti.
  • Aku hanya ingin kita berdua bisa seperti sepasang sepatu dan tidak ada yang ketiga.
  • Aku sedang berusaha untuk memantaskan diri, agar pantas untuk mendampingimu selamanya.
  • Aku tidak membutuhkan GPS dan lainnya, asalkan bersama kamu aku selalu yakin dengan arah masa depan kita.
  • Rasa sayangku itu seperti kamera, fokusnya hanya sama diri kamu saja jadinya yang lain blur.

9. Gombalan Maut di Malam Hari

Memberikan gombalan di malam hari akan membuat suasana semakin romantis. Meskipun hanya memberikan gombalan lewat chat atau pesan saja, namun hal itu tidak akan mengurangi kesan romantis di dalamnya. Sebagai contoh, simak selengkapnya di bawah ini.

  • Apa bedanya angka 9 dengan kamu? Kalau 9 Bahasa Inggrisnya adalah nine, kalau kamu adalah mine.
  • Rasa sayang aku ke kamu seperti jumlah ikan di lautan, tidak terhitung jumlahnya.
  • Kamu tahu bedanya bintang dengan kamu? Kalau bintang adanya di malam hari, kalau kamu adanya di hatiku dari pagi sampai malam dan begitu seterusnya.
  • Selamat malam buat kamu yang selalu menari di pikiranku, semoga besok kita bertemu lagi. Mimpi indah ya..
  • Kalau bisa memilih mimpi, maka aku akan meminta untuk memimpikan kamu sedang menerima cintaku.
  • Kesibukan hari ini begitu padat, tapi kamu selalu berhasil membuatnya jadi lebih mudah dan indah. Terima kasih sayang.
  • Berhentilah memikirkan masa lalu, apa kamu tidak sadar bahwa sudah ada masa depanmu yang menunggu di sini?

10. Gombalan Maut Nembak Gebetan

Bagi yang sedang punya gebetan dan sudah yakin untuk menjadikannya sebagai pacar atau pasangan hidup, tidak ada salahnya memberikan gombalan yang unik untuk menarik perhatiannya. Di bawah ini ada beberapa contoh yang bisa dijadikan referensi:

  • Aku tidak tahu apa alasanku jatuh cinta sama kamu. Yang aku tahu aku selalu rindu jika jauh dari kamu, maukah kamu jadi kekasihku?
  • Aku orangnya suka apa adanya, kalau suka ya suka kalau tidak ya tidak. Masalahnya, aku suka banget sama kamu. Apa kamu juga suka aku?
  • Kenapa harus bingung mencari kesana kemari, lihatlah aku. Iya, aku adalah masa depanmu yang selama ini kamu cari.
  • Kamu mau perlu bukti apalagi? Yang penting cintaku tulus hanya buat kamu. Tinggal klik ya, dan lanjutkan hubungan cinta kita, oke?
  • Kamu tahu nggak kalau malam ini bulan bersinar sangat indah. Seandainya kamu menerima cintaku, pasti akan semakin indah.
  • Jujur saja, sejak kenal kamu aku jadi selalu memikirkan kamu. Semakin menghindar semakin rindu, apakah ini yang namanya cinta?

Tidak dipungkiri jika gombalan maut yang diberikan gebetan atau pasangan bisa mengubah suasana hati sehingga jadi lebih positif, apalagi jika isinya lucu dan menghibur. Gombalan juga bisa jadi pemanis dan pencair suasana ketika salah satu ada yang marah. Meski begitu, harus disesuaikan situasinya.

Baca Juga: