Perlu disadari bahwa memang Pendidikan merupakan suatu hal yang sangat penting dan bermanfaat bagi siapapun. Sehingga kita harus dan layak mendapatkan Pendidikan yang sesuai. Namun terkadang kendala dari biaya sekolah yang terbilang cukup tinggi, membuat sebagian masyarakat malah mundur dari pendidikan. Untuk itu Danadidik hadir, membantu para pelaku masyarakat yang membutuhkan.
Bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan berupa Pinjaman untuk biaya sekolah ataupun pendidikan. Kamu bisa mencobanya, sebagai solusi pertama yang akan membantu mengatasi masalah keuangan. Untuk mengetahui bagaimana cara menggunakan dan meminjam uang didalam platform tersebut, kamu hanya perlu simak ulasan yang akan diberikan hajijatim.id dibawah ini.
Mengenal Tentang Danadidik Untuk Keberlangsungan Pendidikan
Danadidik adalah salah satu Platform pinjaman online yang sengaja di ciptakan untuk membantu masalah biaya Pendidikan yang terhalang. Platform tersebut didirikan oleh PT Pasar Dana Teknologi yang bertempatkan di daerah Jakarta Selatan. Bahkan sudah bisa kamu pergunakan di ponsel Android pribadimu.
Bagi kamu yang akan meminjam dana pada platform tersebut, nantinya akan dihubungkan langsung dengan para Investor yang mau mendanai pinjaman yang diajukan tersebut. Sehingga kamu akan masuk kedalam sistem antar individu per pinjaman.
Selain itu, pinjaman untuk dana pendidikan ini juga tidak membutuhkan jaminan apapun. Bahkan tidak ada bunga dan tidak ada denda didalam perjanjian pada Investor dana tersebut. Kamu juga bisa memilih tenor yang sesuai dengan kemampuan untukmu membayar setiap bulannya.
Jadi benar-benar sangat membantu sekali bagi kamu yang membutuhkan dana untuk melanjutkan pendidikan. Dana yang telah cair tersebut bisa langsung kamu bayarkan kedalam Universitas pilihanmu.
Hanya saja, kamu harus memenuhi beberapa syarat sebagai peminjam. Agar dana yang kamu ajukan tersebut, dapat dengan mudah disetujui oleh Investor yang akan mendanai. Kamu harus mengisi dan juga melengkapi berkas dengan sebenar-benarnya, agar terhindar dari penolakan pengajuan kepada Investor.
Apabila semua berkas dan syarat sudah kamu penuhi dengan sebaik-baiknya, maka ada kemungkinan dana pinjaman akan cepat cair kedalam rekning. Sehingga bisa langsung kamu bayarkan untuk pendidikan kuliahmu secepatnya.
Jadi kamu bisa melanjutkan kembali pendidikan yang ingin ditempuh dengan lebih cepat, tanpa harus ada kendala pembayaran akibat keadaan keuangan orangtua yang belum stabil. Namun jika belum disetujui, maka kamu bisa bersabar dan mencoba kembali. Kemungkinan belum ada investor yang sanggup mendanai pengajuan pinjamanmu tersebut.
Adapun berbagai persyaratan dan juga cara pengajuan pinjaman di Danadidik bisa kamu simak informasi yang diberikan dibawah ini. Jadi kamu akan lebih mudah dan mengetahui berkas yang diperlukan, agar segera bisa mengajukan pinjaman dana di platform tersebut dengan cepat.
Ketentuan Dan Syarat Yang Dibutuhkan Sebagai Pemakai Danadidik
Walaupun Danadidik adalah salah satu Platform pinjaman online. Namun tetap memeiliki syarat dan juga ketentuan didalam aplikasi tersebut, sebagai peminjam dan juga Investor. Sehingga tidak bisa sembarangan orang untuk masuk, dan meminjam uang maupun dana didalamnya.
Sebab ada berbagai berkas dan syarat yang harus dipenuhi, dan hal tersebut hanya dimiliki oleh peminjam yang ingin melanjutkan pendidikan saja. Jadi otomatis, peminjam yang tidak berkepentingan sudah pasti akan gagal saat melakukan pengajuan tersebut.
Bahkan bukan hanya untuk peminjam saja yang memiliki syarat dan ketentuan. Investor yang akan memasukan dana kedalamnya juga harus memenuhi kriteria yang dibutuhkan. Sehingga memang tidak sembarangan platform pinjaman ini diciptakan, sebab terdapat peraturan yang cukup rinci dan aman.
Sehingga seluruh proses yang berada didalam aplikasi sangatlah jelas dan terperinci. Jadi Investor juga ikut merasakan kenyamanan dan merasa aman, kalau dana yang dititpkan benar untuk dipakai sebagai kegiatan Pendidikan.
Maka otomatis akan sedikit dan kecil kemungkinan, kalau pinjaman akan dipakai untuk disalah gunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Hanya buat kepentingan pribadi, bukan untuk pendidikan semata.
Untuk itu, adapun beberapa ketentuan dan juga syarat bagi peminjam ataupun Investor. Bisa kamu simak informasi yang sudah hajijatim.id rangkum disini.
Ketentuan Syarat Bagi Peminjam
Adapun berbagai syarat dan ketentuan yang wajib dipenuhi sebagai peminjam Danadidik yaitu :
- Memiliki usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun
- Harus memiliki KTP, Rekening Bank yang sah, Email aktif, Nomor Hp yang aktif dan digunakan sehari-hari, dan juga dokumen pendukung lainnya yang dibutuhkan. Contohnya seperti KK, transkip nilai, surat penerimaan kuliah dan masih banyak lagi yang berhubungan dengan pendidikan yang ditempuh
- Mengajukan Pinjaman hanya untuk kepentingan Pendidikan kuliah saja khususnya. Seperti biaya kuliah, biaya untuk pembelian buku dan yang berhubungan dengan perkuliahan. Sehingga pengajuan pinjaman dapat cepat disetujui, dan langsung bisa cair
- Mengharuskan untuk memilih program pendidikan yang akan ditempuh, dan juga Lembaga Pendidikan yang terkait sebagai tempat pembelajaran peminjam
- Mengisi formulir pinjaman dengan sejujurnya, teliti dan berdasarkan fakta yang ada. Serta memberikan alasan yang tepat, masuk akal dan meyakinkan mengapa harus meminjam dana tersebut. Sehingga tidak ada kejanggalan dan timbul pertanyaan yang mencurigakan para Investor
- Wajib dan harus membayar cicilan yang sudah cair, sesuai dengan tenor dan kesepakatan yang telah ditentukan. Jangan sampai terlewat, apalagi menunggak untuk membayar
Syarat Untuk Investor
Selain itu ada juga syarat untuk menjadi Investor pendanaan dari aplikasi platform pinjaman tersebut. Sehingga bagi kamu yang berminat untuk menjadi penyalur dana, kamu bisa membaca terlebih dahulu syarat yang dibutuhkan didalamnya.
- Berusia minimal 21 tahun dan paling maksimal 65 tahun
- Memiliki KTP, Rekening bank, email, Nomor Hp dan juga NPWP yang semuanya masih aktif dan berlaku
- Wajib menyetorkan dana minimal Rp. 100.000 ke rekening milik Danadidik, sebagai modal awal sebagai Investor
- Memilih Peminjam, yang akan didanai sesuai dengan profil risiko dari peminjam dan juga imbal hasil yang diinginkan oleh calon investor
- Harus menyetujui semua syarat dan ketentuan yang berlaku didalam danadidik sebelum akan melakukan pendanaan didalamnya
- Maka Investor akan mendapatkan imbal hasil dari pendanaan setiap bulannya, sesuai dengan jumlah cicilan yang dibayarkan oleh peminjam
Cara Kerja Ajukan Pinjaman Danadidik Untuk Biaya Pendidikan
Selain itu, terdapat juga cara kerja yang jelas didalam aplikasi pinjaman online pendidikan tersebut. Sehingga membuat peminjam tidak bisa sembarangan untuk mengajukan pinjaman didalamnya dengan mudah.
Sebab sudah tertulis dengan jelas syarat dan ketentuan yang dibutuhkan, beserta sistem kerja yang terdapat didalam aplikasi platform tersebut. Jadi hanya mahasiswa yang benar-benar membutuhkan biaya saja, yang dapat masuk kedalam aplikasi pinjaman online tersebut.
Untuk itu, bagi mahasiswa yang akan menjadi calon peminjam. Kamu harus mengetahui juga cara kerja dari Danadidik tersebut.
- Yang pertama harus kamu lakukan yaitu mendaftarkan serta membuat akun baru telebih dahulu didalam aplikasi Danadidik. Dengan cara mengisi formulir yang diberikan didalamnya, seperti data diri dan juga memasukkan dokumen pendukung lainnya yang dibutuhkan. Seperti KTP, KK, Ijazah, transkip nilai, Surat keterangan dari perkuliahan dan juga dokumen lainnya yang mendukung
- Memilih jenjang pendidikan yang ingin kamu lanjutkan kembali, untuk menempuh gelar khusus seperti S1, S2, S3 ataupun kursus profesional
- Masukan Universitas maupun Lembaga pendidikan yang akan kamu tempuh selama pembelajaran, maupun yang akan kamu masuki sebagai tempat meneruskan belajar
- Kemudian kamu bisa mengisi formulir pinjaman didalam aplikasi tersebut. Dengan cara mencantumkan nominal pinjaman, tenor dari lamanya pinjaman yang akan dicicil. Setelah itu kamu akan mengetahu jumlah cicilan bulanan yang harus dibayar
- Jangan lupa juga untuk sertakan alasan yang tepat dan meyakinkan kenapa kamu membutuhkan biaya pinjaman tersebut, untuk dipakai apa uang yang akan dipinjam itu, dan juga rencana masadepan kamu ketika sudah lulus kuliahnya, serta alasan lainnya yang dibutuhkan didalam aplikasi tersebut
- Kemudian kamu bisa menunggu persetujuan dari Danandidik tersebut 1-2 minggu kedepan. Untk menentukan pinjamanmu disetujui atau tidak
- Jika pinjaman disetujui, maka dana pinjaman tersebut akan otomatis masuk kedalam rekening bank yang kamu gunakan diawal mendaftar sebagai peminjam tersebut
- Setelah itu, wajib membayar cicilan setiap bulannya dengan nominal pembayaran yang telah disepakati di awal perjanjian pinjaman, dengan berbagai metode pembayaran.
Ajukan Menjadi Anak Didik Di Danandidik
Bagi kamu yang akan meneruskan atau ingin sekali melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Agar bisa mendapatkan gelar maupun pekerjaan yang lebih layak nantinya, namun terhalang oleh dana.
Untuk itu kamu bisa langsung saja mengajukan diri sebagai anak didik dari program aplikasi pinjaman online tersebut. Sebab sangat mudah sebenarnya untuk kamu bisa masuk kedalam aplikasi tersebut, asalkan kamu benar-benar orang yang tepat dan layak dibantu untuk mendpatkan pinjaman.
Sehingga bukan hanya sekedar untuk ajang coba-coba saja, supaya dana pinjaman bisa cair. Kemudian kamu lengah dan lali dalam menggunakan uang tersebut. Syarat yang dibutuhkan juga sangat mudah sekali untuk kamu ajukan sebagai Anak Didik aplikasi tersebut.
Kamu hanya harus terdaftar sebagai warga negara Indonesia yang asli, dengan dibuktikan oleh KTP yang kamu punya. Kemudian terdaftar sudah di perguruan tinggi yang akan kamu tempati sebagai lanjutan dari proses pembelajaran.
Selain itu, pastinya harus memiliki kartu identitas yang jelas dan juga kartu mahasiswa jika perlu. Supaya lebih meyakinkan para investor didalam aplikasi. Yang terakhir, pastinya kamu harus memiliki orangtua atau wali yang berpenghasilan.
Dalam artian, orangtua kamu mampu dan sanggup untuk membayar cicilan bulanan dari dana yang telah dipinjam pada aplikasi Danadidik tersebut. Sehingga akan lebih mudah untuk kamu bisa mencairkan dana pinjaman darurat yang dibutuhkan tersebut.
Status Danadidik Di Indonesia
Perlu kamu ketahui bahwa, Danadidik merupakan salah satu platform pinjaman online yang sudah terdaftar di OJK. Yang artinya sudah pasti aplikasi tersebut memiliki izin dan juga pengawasan dari pemerintah, dalam hal penyelenggaraan layanan pinjam meminjam tersebut.
Selain itu, aplikasi tersebut juga memiliki NPWP yang aktif dan sudah terdaftar sebagai wajib pajak aktif di DJP. Terlebih lagi aplikasi pinjaman itu juga memiliki sertifikat ISO, dimana aplikasi tersebut memiliki informasi keamanan yang cukup tinggi dan juga sesuai dengan standar Internasional. Sehingga sangat jelas sekali status yang dimiliki oleh aplikasi Danadidik tersebut.
Sekian artikel dari hajijatim.id.
Baca juga :