Harga Itel S23 dan Spesifikasi di Indonesia, Ponsel Murah Terbaik!

Jika banyak brand yang bertarung dengan memproduksi smartphone kelas mid-range hingga flagship, ternyata ada juga yang bersaing di entry level. Kali ini kita kedatangan pendatang baru yaitu Itel, khususnya harga Itel S23.

Mungkin banyak yang belum mengenal smartphone ini karena masih benar-benar muncul di pasar Indonesia tahun 2023. Sama halnya seperti IQOO, mereka baru meluncurkan beberapa produk, tapi langsung laris di pasaran.

Tetapi, mereka meluncurkan series yang lebih baik dengan perbandingan harga dan spesifikasi yang tidak masuk akal. Jangan khawatir, kami akan berikan review lengkap untuk mengungkapkan mengapa smartphone ini layak untuk dibeli.

Smartphone Entry Level Paling Menggoda! Review Spesifikasi dan Harga Itel 4G Android Murah, Spek Gila Cuma 1 Jutaan!

Smartphone-Entry-Level-Paling-Menggoda-Review-Spesifikasi-dan-Harga-Itel-4G-Android-Murah-Spek-Gila-Cuma-1-Jutaan

Mungkin banyak pecinta gadget setuju kalau smartphone It el S23 4G adalah ponsel termurah dengan spesifikasi terbaik di tahun 2023. Bukan tanpa alasan, karena ada smartphone yang memiliki spesifikasi serupa tapi harganya hampir 2 jutaan.

Apalagi smartphone ini dibandrol dengan harga di bawah satu jutaan, pastinya sangat memenuhi kebutuhan semua orang yang ingin memiliki smartphone berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau.

Bahkan banyak konten kreator yang sudah me-review smartphone ini dan hasilnya banyak yang puas dengan spesifikasi. Oleh karena itu, kami akan jelaskan semua spesifikasi Itel S23 4G secara lengkap menurut hajijatim.id berikut ini.

1. Paket Penjualan / Isi Box

Sebelum mengulik tentang spesifikasi, kita lihat terlebih dahulu dari paket penjualan smartphone Itel S23 ini. Ternyata isi box dari ponsel ini terbilang sangat lengkap untuk harga yang sangat murah.

Selain unit smartphone, pembeli juga akan mendapatkan adaptor dan kabel USB Type-C. Tidak salah dengar, smartphone dengan harga yang sangat murah ini sudah mendapatkan pengisian daya dengan USB Type-C.

Bahkan pembeli bisa mendapatkan softcase, SIM injector beserta dokumen-dokumen seperti buku panduan hingga kartu garansi. Jika smartphone mengalami masalah, pemilik bisa membawanya ke Car-care Service center yang tersebar di seluruh Indonesia.

2. Desain Ciamik dan Bobot Dimensi

Kalau urusan desain, smartphone Itel S23 tentu sudah sangat baik dan terlihat begitu mewah dengan desain body kotak di bagian sisinya. Frame dan back cover terbuat dari Polycarbonat yang sedikit glossy dan tidak terlalu meninggalkan sidik jari di cover belakangnya.

Jika pembeli memilih warna putih, tentu akan lebih spesial karena pada kondisi terkenal sinar matahari akan berubah menjadi keunguan. Belum lagi desain kamera bulat yang mirip smartphone mahal.

Kemudian, untuk dimensi smartphone ini memiiliki 164 x 75.6 x 8.4 mm dan bobotnya kurang lebih 192 gram dengan layar 6.6 inci HD+. Yang paling menariknya, ada fingerprint yang menyatu dengan tombol power seperti smartphone 2 jutaan.

3. Kamera Gahar Itel S23 4G Berkualitas di Kelasnya

Kamera-Gahar-Itel-S23-4G-Berkualitas-di-Kelasnya

Dari sekian banyak keunggulannya, yang paling disukai oleh para pengguna dari smartphone ini adalah memiliki kamera dengan spesifikasi gahar. Untuk kamera Selfie yaitu 8 MP dengan perekaman video hingga 1080p 30 fps.

Kamera belakangnya tentu yang menjadi fokus kali ini dimana untuk kamera utama 50 MP dan kamera bonus. Perekaman videonya juga masih terbilang cukup baik mencapai 1080p 30 fps yang seharusnya ada di smartphone di atas 1.5 jutaan.

Hasil pemotretan foto dan perekaman video ternyata terbilang sangat baik untuk di kelas harganya. Sepertinya tidak ada smartphone lain yang memiiliki kualiitas hebat dengan harga murah.

4. Dukungan Chipset Penunjang Performa Gaming

Sebagai pembeli yang memilih smartphone entry level di harga ini tentu tidak mengharapkan performa gaming baik. Mereka lebih memilihnya untuk penggunaan dan aktivitas sehari-hari.

Tetapi, dukungan chipset Unisoc T606 Quadcore dengan dukungan Cortex-A75 cukup memberikan harapan. Bahkan game ini bisa memainkan genshin impact meskipun sering mengalami frame drop.

Hal ini wajar dan dianggap suatu keunggulan dimana smartphone di harga seperti ini tentu sangat sulit memainkan game seperti itu. Untuk game seperti Mobile Legends, Free Fire mungkin sudah cukup lancar.

5. RAM dan Penyimpanan Internal yang Tidak Masuk Akal

Jika mendengar RAM dan Storage smartphone dengan harga di bawah 1.5 juta, mungkin yang terbayangkan adalah memiliki kapasitas yang kecil. Paling besar yang kami temukan dengan harga seperti itu yaitu RAM 4 GB dan Internal 64 GB.

Akan tetapi, pengguna gadget akan terkejut karena smartphone ini memiliki RAM dan kapasitas internal yang sangat besar. Bukan RAM 6 GB lagi, tetapi Itel S23 memiliki RAM 8 GB dengan tambahan 8 GB extended RAM.

Kemudian untuk penyimpanan internalnya mencapai 128 GB yang begitu luas untuk menyimpan banyak file dokumen, aplikasi hingga game berat sekalipun. Sekali lagi, sepertinya smartphone ini adalah satu-satunya yang memiliki spesifikasi seperti itu di harganya.

6. Baterai Relatif Besar di Harganya

Untuk masalah daya pada smartphone ini sudah tidak diragukan lagi karena memiliki kapasitas yang cukup besar yaitu 5000 mAh. Hampir semua smartphone entry level, mid-range hingga flagship pun masih memiliki baterai dengan kapasitas seperti ini.

Kemudian untuk daya tahan baterai ini terbilang cukup solid dimana saat memutar local video playback 1080p dapat bertahan hingga 19 jam. Lalu, untuk YouTube streaming video 1080p 30 selama 30 menit hanya turun 3% dan swipe video Tiktok 30 menit 4%.

Kemudian, smartphone ini juga dibekali dengan charger dengan daya 10W. Memang terbilang cukup kecil tapi mengingat sudah menggunakan USB Type-C tentu bukan suatu masalah bagi pengguna.

7. OS dan Dukungan Android

Pengguna baru mungkin akan dimanjakan dengan UI yang berbeda dibandingkan smartphone populer saat ini. Ternyata, Itel S23 4G memiliki UI bawaan yang bernama Itel OS yang tentu menambah pengalaman baru dalam penggunaan Android.

Untuk smartphone kelas seperti ini memiliki dukungan Android 12 sudah terbilang sangat baik. Pasalnya, ini jauh lebih baik dibandingkan dengan smartphone Redmi Note 12 Pro yang masih menggunakan Android 11.

Kemudian untuk bloatware di smartphone ini tidak begitu banyak, hanya sedikit aplikasi-aplikasi bawaan yang terdapat di dalamnya. Jika tidak membutuhkannya, pengguna bisa uninstall tanpa kendala.

8. Dukungan Konektivitas

Jika memperhatikan dari segi konektivitas ternyata Itel S23 ini sudah terbilang sangat baik di harganya yang memiliki koneksi 4G. Memang sayangnya untuk ukuran smartphone ini memang belum 5G, ini sangat diwajarkan.

Yang paling kerennya adalah ponsel tersebut sudah dibekali dengan WiFi 5 Dual Band 5Ghz dan 2.4Ghz beserta Bluetooth 5 yang biasanya ada pada smartphone 2 jutaan. Biasanya untuk harga seperti ini masih mengandalkan WiFi 4.

Beberapa hal minim dari segi konektivitas yang tidak didapatkan dari smartphone ini di antaranya tidak ada NFC, WiFi sharing, hingga display Out via USB Port. Semua fitur tersebut mungkin tidak begitu digunakan secara khusus.

9. Pengujian Benchmark Itel S23 Antutu

Dari data yang hajijatim.id temukan, hasil benchmark pada Itel S23 4G di Antutu 9 tanpa menggunakan kipas mendapatkan skor 231543. Bahkan hampir mendekati Helio G88 yang notabene memiliki harga di 2 jutaan.

Untuk lebih spesifik, jika memainkan game seperti Genshin Impact dengan settingan Lowest 60 mendapat kisaran 20 hingga 30 fps. Bahkan tidak ada startering saat travelling ke berbagai tempat, kecuali dipakai buat battle.

Rasanya belum ada smartphone yang memiliki harga miring dengan performa seperti ini. Yang membuat kami terkejut adalah suhu tertinggi setelah bermain game di smartphone ini hanya 42 derajat saja.

10. Detail Harga Itel S23 4G Terbaru

Detail-Harga-Itel-S23-4G-Terbaru

Sebelumnya, Itel S23 memiliki harga promo potongan sebesar 100 ribu pada pembelian tanggal 25-28 May di Shopee. Tidak hanya memiliki varian putih saja, Itel S23 4G juga mempunyai varian warna hitam.

Kemudian, smartphone ini juga terdapat dua varian RAM dan storage yaitu 8/128 GB dan 16/128 GB dengan selisih 200 ribu. Untuk lebih jelasnya, inilah harga smartphone Itel S23 terbaru berikut ini.

  • Harga Itel S23 4G 8/128 GB – Rp1.299.000 Shopee & Tokopedia
  • Harga Itel S23 4G 16/128 GB – Rp1.499.000 Shopee & Tokopedia

Baca Juga: Harga Xiaomi Redmi Note 12 Pro Plus 5G + Spek di Indonesia

Problem Smartphone Murah! Deretan Kekurangan Itel S23 4G yang Resmi Meluncur di Indonesia

Problem-Smartphone-Murah-Deretan-Kekurangan-Itel-S23-4G-yang-Resmi-Meluncur-di-Indonesia

Sebelumnya, kita disuguhkan dengan beberapa berbagai kelebihan yang menjadikan smartphone ini juara di rentan harganya. Akan tetapi, pengguna juga harus melihat apa saja kekurangan yang dimiliki pada ponsel ini.

Sebaik-baiknya smartphone murah dengan spesifikasi baik tentunya pengguna tidak boleh mengharapkan lebih banyak. Karena smartphone ini juga tidak cocok di kebutuhan khusus seperti outdoor.

Berikut ini adalah beberapa kekurangan smartphone Itel S23 4G yang menjadi perhatian, di antaranya:

1. Speaker dan Mikrofon Masih Mono

Dengan harga seperti ini, apa yang diharapkan ari smartphone ini? kekurangan Itel S23 4G yang pertama yaitu masih menggunakan speaker dan mikrofon mono. Tentunya ini cukup kurang, apalagi bagi yang ingin merekam, dikhawatirkan lubang mikrofon tertutup.

2. Kecerahan yang Minim

Alasan mengapa smartphone ini sangat tidak cocok untuk keperluan atau aktivitas outdoor seperti Ojek online atau lainnya karena memiliki kecerahan layar yang minim. Setelah diperiksa, S23 memiliki pencahayaan 350 nits.

Bahkan saat layar smartphone dimaksimalkan 100% pada outdoor yang terkena sinar matahari masih belum cukup melihat tampilan layar lebih jelas. Bagi yang bekerja di dalam ruangan ini benar-benar membantu.

3. Tidak ada Auto Brightness

Mungkin kita sudah terbiasa menggunakan smartphone yang sudah memiliki auto brightness agar tidak perlu mengatur kecerahan layar. Tetapi, ponsel ini tidak memiliki fitur tersebut karena tidak ada light sensor.

Jika dibandingkan dengan smartphone 1 jutaan seperti Samsung A04 tentu ini yang menjadi kekurangannya. Mungkin fitur ini yang dikorbankan untuk memaksimalkan fitur yang lebih dibutuhkan.

4. Update belum jelas

Meskipun sudah cukup lumayan dengan dibekali Android 12, tetapi pihak developer masih belum mengumumkan kapan update OS dilakukan. Padahal update OS sangat penting untuk penggunaan jangka panjang.

Akan tetapi, jika melihat harga dengan spesifikasi seperti ini mungkin sudah sangat wajar terjadi. Setidaknya smartphone ini masih bisa digunakan dalam beberapa tahun mendatang.

Baca Juga: Harga HP Infinix Hot 30 di Indonesia Resmi Dirilis, Cuma 1 Jutaan!