Cara Mengganti Tema WhatsApp Tanpa Aplikasi & Dengan Aplikasi

Jika ingin mengetahui cara mengganti tema WhatsApp yang mudah dan praktis, maka bisa langsung saja menyimak pembahasan yang ada di dalam artikel hajijatim.id ini. Pasalnya kami akan menyampaikan informasi yang lengkap dan juga detail mengenai cara-cara yang bisa dilakukannya ini.

Memang tema di dalam suatu aplikasi ini penting untuk digunakan. Pasalnya kalau menggunakan suatu aplikasi dan temanya hanya yang begitu-begitu saja, pasti akan merasa bosan dengan apa yang digunakan. Apalagi kalau aplikasinya tersebut digunakan setiap hari.

Pastinya akan sangat merasa bosan karena hanya melihat gaya atau tema yang itu-itu terus. Seperti saja penggunaan aplikasi penyedia layanan komunikasi ini. Kan aplikasi penyedia layanan komunikasi digunakan setiap hari untuk berkomunikasi, jadi lebih baik aplikasinya ini di dekor dengan menggunakan tema yang keren.

Nah, untuk yang ingin mengetahui bagaimana cara melakukan penggantian tema di dalam aplikasi penyedia komunikasi WhatsApp, maka bisa langsung simak pembahasannya disini. Di bagian berikut ini akan ada pembahasan yang sangat lengkap mengenai cara menggantinya dan apa saja alat yang bisa digunakannya.

Penjelasan Mengenai Aplikasi WhatsApp

Penjelasan-Mengenai-Aplikasi-WhatsApp

Sebelum memasuki pembahasan yang lebih lengkap mengenai bagaimana cara mengganti tema WhatsApp Android & iPhone, maka bisa menyimak bagian yang kali ini. Kami akan menyampaikan penjelasan tentang aplikasi WhatsApp dahulu, supaya semua pembaca menjadi paham betul akan aplikasinya ini.

Aplikasi WhatsApp merupakan aplikasi layanan komunikasi yang bisa digunakan oleh semua orang tanpa terkecuali. Pasalnya di dalam aplikasi WhatsApp ini, nantinya akan tersedia tampilan yang sangat sederhana. Maka dari itu, baik orang yang paham teknologi sampai orang yang kurang paham teknologi akan bisa dengan mudah mengoperasikan aplikasinya ini.

Aplikasi WhatsApp ini juga memiliki fungsi yang banyak sekali di kehidupan. Seperti saja dengan aplikasi WhatsApp nantinya banyak orang yang bisa melakukan komunikasi dengan orang-orang tersayang yang jaraknya jauh. Bukan hanya itu saja, di dalam aplikasi WhatsApp ini, bisa juga digunakan untuk berbisnis dan lainnya.

Maka dari itu pengguna dari aplikasi WhatsApp sekarang ini sangat banyak. Bahkan bisa dibilang WhatsApp ini menjadi aplikasi yang wajib dimiliki oleh pengguna perangkat smartphone baik Android atau pun iPhone. Di dalam aplikasi WhatsApp nanti pengguna akan bisa dapatkan berbagai macam fitur.

Ada fitur chat, fitur untuk melakukan panggilan suara, fitur update status dan lain-lainnya. Tetapi, kebanyakan orang di dalam aplikasi WhatsApp ini memanfaatkan yang namanya fitur chat. Nah, di dalam fitur chat ini akan ada tema yang bisa digunakan supaya penggunanya tidak merasa bosan.

Namun, masih banyak orang yang belum tahu bagaimana cara melakukan penggantian tema di dalam aplikasi WhatsApp. Kalau memang belum mengetahuinya bisa langsung saja menyimak pembahasan yang ada di bagian selanjutnya ini.

Cara Mengganti Tema WA Tanpa Aplikasi Dan Mudah

Cara-Mengganti-Tema-WA-Tanpa-Aplikasi-Dan-Mudah

Memang seperti yang sudah kita ketahui bersama kalau di dalam aplikasi WhatsApp ini nantinya pengguna akan bisa melakukan penggantian tema WA dengan mudah. Karena memang kalau hanya menggunakan tema di dalam aplikasi WhatsApp biasa nantinya hanya ada warna hijau dan putih saja.

Mungkin untuk pengguna WhatsApp yang sukanya dengan warna yang banyak atau malah ingin menggunakan tema yang lebih gelap lagi, bisa melakukan pengaturannya. Ya, di dalam aplikasi WhatsApp sendiri juga sudah ada pengaturan yang akan bisa digunakan oleh pengguna aplikasi WhatsApp.

Tetapi, hal yang menjadi masalah adalah masih banyak sekali pengguna WhatsApp yang belum tahu tentang bagaimana cara melakukan penggantian tema WA tersebut. Jika memang belum mengetahui bagaimana cara mengganti tema WA tanpa aplikasi ini, bisa langsung menyimak langkah-langkah yang ada di bawah ini.

Kami akan sampaikan langkah-langkah yang lengkap dan juga rinci ke pembaca hajijatim.id ini. Maka dari itu, untuk cara mengganti tema dari aplikasi WA tanpa aplikasi dengan mudah adalah sebagai berikut.

Mengganti Tema WhatsApp Menjadi Dark Mode

Mengganti-Tema-WhatsApp-Menjadi-Dark-Mode

Aplikasi WhatsApp adalah salah satu aplikasi layanan komunikasi yang memberikan ke pengguna banyak fiturnya. Bahkan bisa dibilang kalau aplikasi WA ini memberikan fitur yang sangat lengkap dan juga cukup di dalamnya. Jadi, pengguna aplikasi nantinya tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk mengatur semua hal di dalam aplikasi WhatsApp.

Seperti saja di dalam aplikasi WhatsApp ini nantinya pengguna akan bisa menemukan fitur tema. Memang sudah dikatakan di atas tadi, kalau tema default dari aplikasi WhatsApp ini nantinya hanya ada warna hijau dan juga putih. Jadi, kalau dilihat aplikasi WhatsAppnya ini terang sekali.

Namun, untuk yang suka warna gelap, maka tenang saja. Karena di dalam aplikasinya ini nantinya pengguna juga bisa temukan tema yang gelapnya. Tentunya dengan tema yang gelap akan bisa membuat aplikasi WhatsApp lebih terlihat elegan dan juga lebih memberikan ke pengguna kesan yang misterius.

Tetapi, untuk yang masih belum tahu bagaimana cara melakukan pengaturan atau penggantian tema WA yang gelap atau dark mode ini, bisa langsung saja menyimak langkah-langkah yang akan kami sampaikan di bawah ini. Berikut ini merupakan langkah-langkah untuk melakukan penggantian tema WhatsApp menjadi dark mode.

  1. Bukalah aplikasi WhatsApp yang ada di dalam ponsel.
  2. Kemudian, bisa langsung klik titik tiga yang ada di bagian atas layar sebelah kanan.
  3. Jika sudah, klik Setelan atau Setting di dalam aplikasinya.
  4. Lalu, pilihlah menu pengaturan Chats yang ada di perangkat.
  5. Selanjutnya, bisa klik Tema di bagian paling atas.
  6. Langsung pilih ingin menggunakan tema yang mana. Bisa pilih Default sistem, terang dan gelap.
  7. Jika ingin menggunakan dark mode bisa langsung pilih Gelap.
  8. Selanjutnya tekan Oke.
  9. Secara otomatis tema dari WhatsApp sudah berubah menjadi dark mode.
  10. Selesai.

Mengganti Tema WhatsApp Dengan Foto Di Galeri

Mengganti-Tema-WhatsApp-Dengan-Foto-Di-Galeri

Bukan hanya bisa mengganti tema yang dark mode atau yang light mode saja. Pasalnya di dalam aplikasi WhatsApp juga nantinya akan bisa digunakan untuk mengganti tema WhatsApp dengan foto yang ada di galeri. Mungkin saja pengguna ini sudah merasa bosan dengan tampilan di aplikasi WhatsApp yang kosong atau hanya begitu-begitu saja.

Lalu, memiliki foto yang bagus di dalam galeri, maka bisa langsung menggantinya. Tetapi, memang foto yang keren ini nantinya hanya bisa diterapkan di dalam ruang chat kamu bersama teman saja. Jadi, kalau di halaman utama, nanti temanya yang dipilih oleh kamu tadi.

Untuk mengganti temanya ini juga sangatlah mudah. Nantinya pengguna bisa langsung melakukan beberapa cara yang sederhana dan juga simple untuk dilakukan. Berikut ini merupakan beberapa cara yang akan bisa digunakan untuk mengganti tema WhatsApp dengan foto yang ada di galeri.

  1. Buka aplikasi WhatsApp yang sudah terinstal di dalam perangkat.
  2. Setelah itu, bisa langsung memilih titik tiga yang ada di bagian atas layar.
  3. Jika sudah, pilihlah setting atau setelan yang ada di dalamnya.
  4. Lalu, klik Wallpaper dan nanti langsung muncul foto yang bisa digunakan. Akan ditampilkan juga foto dari galeri dan juga foto bawaan WhatsApp.
  5. Lanjutkan dengan pilih foto yang diberikan di dalam aplikasinya.
  6. Jika sudah memilih fotonya, bisa langsung ditampilkan tampilan wallpapernya.
  7. Atur kecerahan dari wallpaper yang ada.
  8. Jika sudah selesai semuanya, nanti wallpaper akan langsung diterapkan di dalam aplikasinya.

Cara Mengganti Tema WhatsApp Dengan Aplikasi Gratis

Cara-Mengganti-Tema-WhatsApp-Dengan-Aplikasi-Gratis

Kalau memang masih merasa belum puas dengan cara mengganti tema WhatsApp yang tanpa aplikasi di atas, maka bisa juga menggunakan aplikasi untuk melakukan penggantian tema WhatsApp ini. Aplikasi-aplikasi yang akan bisa digunakan nanti memang merupakan aplikasi yang sudah sering diketahui.

Namun, masih banyak orang yang tidak sadar akan aplikasi yang bisa digunakannya tersebut. Maka dari itu supaya bisa menyimak pembahasan beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk mengganti tema WA dengan mudah dan juga aman.

Tentunya aplikasi yang akan bisa digunakan di bawah ini juga gratis. Untuk pembaca yang sudah penasaran, bisa langsung menyimak saja pembahasan selengkapnya di bagian bawah ini.

Aplikasi Tema WhatsApp Android Parallel Space

Aplikasi pertama yang akan bisa digunakan untuk mengganti tema WhatsApp Android adalah Parallel Space. Parallel Space yang satu ini memang sudah dikenal banyak orang, namun aplikasi ini lebih terkenal dengan fungsi supaya bisa menggunakan dua akun di dalam satu aplikasi yang sama.

Pasalnya kan aplikasi-aplikasi yang ada di ponsel ini jarang sekali yang membolehkan penggunanya untuk menggunakan dua akun atau lebih di dalam satu aplikasi. Oleh karena itu, aplikasi ini banyak dicari oleh orang-orang untuk melakukan hal tersebut. Tetapi, ternyata aplikasi Parallel Space ini juga bisa digunakan untuk mengganti tema WA dengan mudah.

Bukan hanya aplikasi WhatsApp saja, tetapi bisa juga digunakan untuk aplikasi yang lainnya. Untuk itu, supaya bisa menggunakan aplikasinya ini untuk mengganti tema WA, bisa langsung menyimak langkah-langkahnya di bawah ini.

  1. Download dahulu aplikasi Parallel Space melalui Google Play Store.
  2. Setelah selesai proses download aplikasinya bisa langsung buka aplikasinya.
  3. Di dalam aplikasinya ini tambahkan WhatsApp ke dalamnya.
  4. Jika sudah ditambahkan, maka bisa langsung klik Titik tiga yang ada di dalam aplikasinya.
  5. Lalu, klik Setting > Theme Store dan akan ditampilkan banyak sekali pilihan tema WhatsApp yang ada.
  6. Pilihlah tema WhatsApp yang sekiranya cocok di aplikasi WA milikmu.

Mengganti Tema WA Menggunakan WA Mod

Untuk aplikasi selanjutnya ini adalah aplikasi WA Mod. Tentunya aplikasi WA Mod ini sudah menjadi aplikasi andalan bagi setiap orang yang ingin menikmati berbagai macam kelebihan di dalam aplikasinya. Karena memang aplikasi WA Mod ini merupakan aplikasi WhatsApp modifikasi.

Dimana aplikasi WhatsApp modifikasi pasti akan memberikan banyak fitur yang tidak didapatkan di dalam aplikasi WA original. Seperti saja pilihan tema yang keren dan banyak. Untuk cara mengganti tema WhatsApp menggunakan WA mod adalah sebagai berikut.

  1. Pertama bisa langsung backup semua data di aplikasi WhatsApp lama.
  2. Lakukan uninstal aplikasi WA lama dan Download aplikasi WA GB.
  3. Setelah terdownload dan terinstal, bisa buka aplikasi WA GB.
  4. Lalu, login melalui nomor WA yang lama.
  5. Kalau sudah selesai, klik titik tiga yang ada di bagian atas layar.
  6. Kemudian pilih GB Settings.
  7. Jika sudah klik Download Themes. Bisa pilih tema yang ingin digunakan di dalamnya.
  8. Selanjutnya klik Apply untuk menerapkan tema di dalam aplikasi.
  9. Selesai.

Artikel Terkait WhatsApp Lainnya :